22 Jan 2018

Muka Mirip Karya Seni: Cara menggunakan aplikasi Google Arts & Culture

"is your portrait in a museum?"

Sebelumnya, ga semua negara bisa pakai fitur ini di aplikasi Google Arts & Culture. Karena masih tahap beta, fitur ini baru dibuka di beberapa kota di US. Jadi pertama-tama,

1. Install VPN

Install VPN yang bisa pakai di negara US. Saya sendiri pakai Turbo VPN karena available server nya di San Francisco (fitur app terbuka di kota ini).

2. Install Google Arts and Culture

Sudah connect keVPN, install Arts & Culture .

3. Scroll sampai ada tulisan "Search with your selfie". Get started.





Hasil-hasilnya belum tentu mirip 100%, tapi tepuk tangan untuk yang kerja di Arts & Culture, computer vision department karena untuk tahap beta ini udah ngetrend banget walaupun butuh banyak improvement. Hasil-hasilnya either mirip banget, gak mirip sama sekali, sampai beda makhluk;



Tujuan Google Arts & Culture app ini ga cuma sebagai alat pemuas narsisme millennial, tujuannya buat manusia belajar karya seni. Kalau kita ketemu karakter yang bener-bener mirip toh otomatis kita juga penasaran siapa dibalik painting tersebut. 

Dilengkapi juga museum-museum yang ada di daerah kita di fitur Nearby dan Explore untuk news terbaru seputar karya-seni dan sejarah lukisan-lukisan dan pelukis-pelukis super terkenal (van Gogh, Picasso, Frida Kahlo, etc.).



19 Jan 2018

Chinese Government Scholarship 2018 Master & PhD Program is Now Open! (CLOSED)

CSC (Chinese Government Scholarship) - university is now open y'all! Sebenernya udah dari 12 Januari kemaren, tapi baru bisa tulis sekarang. Karena ini CSC university, jadi yang akan menyeleksi adalah pihak CSC dan universitas. Persyaratan tiap universitas similar tapi berbeda, ada yang minta minimum TOEFL/IELTS, ada yang tidak, ada yang minta lampirkan acceptance letter, ada yang tidak. Jadi yang saya jelaskan disini hanya yang pernah saya alami di kampus saya diterima, Dalian University of Technology. 

Sebelum masuk ke persyaratan, pilih dulu bidang studi yang Anda ingin, apa ada di kampus tersebut atau tidak. Berikut program studi yang tersedia di DUT, Download. Lalu, mohon dibaca juga konsekuensi dan tanggung jawab sebelum mendaftar CSC, Baca

Persyaratan:

Sebenernya persyaratan tiap tahun hampir sama - Persyaratan 2018 dan Persyaratan 2017. Sebenernya udah ada semua di website tsb, tapi gapapalah dijabarin lagi biar lebih gampang. Supaya mempermudah, DUT memberi checklist dokumen apa saja yang diperlukan untuk Master (Download) dan Doktor (Download), bisa di download sesuai kebutuhan.


1. Acceptance Letter (Faculty of Chemical, Environmental & Biological Science & Technology)

Bagi yang ingin belajar di luar DUT atau fakultas-fakultas di atas, skip aja. 
Masing-masing student punya supervisor research (dosen pembimbing). Pilih dosen pembimbing yang research area nya yang ingin Anda tekunin. Untuk mendapatkan acceptance letter ini, harus contact ke supervisor masing-masing. Perkenalkan diri Anda, research-research sebelumnya (kalau ada) dan research area yang ingin Anda tekunin. Acceptance letter tersebut bisa diprint dan dilampirkan untuk dikirim ke universitas. 

Saya sendiri tidak pernah dapat acceptance letter, walaupun sudah email ke beberapa dosen. Tapi memang di fakultas Saya tidak mewajibkan acceptance letter.

Daftar supervisor dan contoh acceptance letter: Download.

2. Ijasah Legalisir

Yang sudah bekerja, dapat melampirkan ijasah dan surat employment. Dokumen harus dalam bahasa cina atau inggris yang diterjemahkan oleh penerjemah tersumpah. Bagian ini agak nyusahin. Setelah dilegalisir, scan.

3. Transkrip Legalisir

Transkrip nilai harus berbahasa Cina atau Inggris yang diterjemahkan oleh penerjemah tersumpah. Scan dokumen yang sudah dilegalisir.

4. Study Plan

Ini yang paling rumit. Untuk mendapatkan beasiswa, universitas pengen tau apa yang Anda ingin pelajari selama di kampus. Yang belum pernah buat study plan, isinya beda-beda-mirip sama research proposal:

  • Introduction
  • Objective
  • Timeline research

Dan biasanya mencangkup pertanyaan-pertanyaan seperti,

  • Dari department yang luas, main focus di field apa?
  • Kenapa memilih field dan topik tersebut?
  • Apa yang bisa diimprove oleh research yang mau Anda buat untuk Anda / environment Anda / negara asal Anda?

Study plan harus dalam Bahasa Cina atau Inggris dan minimal 800 kata. Jangan lupa kasih nama trus convert ke pdf.

5. Dua Surat Rekomendasi 

dari Prefessor atau Associate Professor dari kampus asal S1 (yang mau master) atau S2 (yang mau doktor), jangan lupa discan.

6. Foreigner Physical Examination Form and Blood Test Report

Form ini wajib diisi oleh laboratorium atau rumah sakit. Ga perlu di RS atau lab yang mahal, karena kalau diterima, nanti di Cina akan diperiksa ulang oleh dokter disini. Harus ditandatangan dokter di bagian tanda tangan dan cap di atas foto. 
Download. Discan juga. 

7. Fotokopi dan Scan Passport

Sekali aja cukup. Scan passport di halaman foto.


8. Sertifikat HSK

HSK adalah tes kemampuan berbahasa cina, tapi bagi yang tidak punya dan mendaftar program dalam Bahasa Inggris ga perlu. 


9. 6 foto (3cm * 4cm)


10. Dokumen pendukung

Kalau ada hasil TOEFL / IELTS. Ga mesti TOEFL iBT, mereka nerima yang paper-based.  Atau kalau pernah ikut research conference atau yang berhubungan dengan bidang research dan pendidikan, fotokopi dan lampirin aja.

11. Isi online form

Ada dua website yang harus diisi,

Universitas (DUT) website: http://iso.dlut.edu.cn/member/login.do dan website CSC. Kalau nama Anda tidak ada di DUT website, otomatis tidak akan diterima.

Untuk daftar di website CSC direkomendasikan untuk membuka website ini di Mozilla Firefox atau IE 11.0 atau Microsoft Edge.





  • Baca ketentuannya (penting) lalu klik Next,
  • Login page


  • Bagi yang gak ngerti bahasanya, gak usah panik, di kanan atas halaman ada pengaturan bahasa,



  • Click "Create Account", button merah di kanan atas,

  • Isi registration form seperti biasa



  • Login dengan credential sesuai registrasi

  • Masuk tab "Application online"

  • Program Application Category and Agency Information
Bagi yang mau mendaftar di Dalian University of Technology,

Category: B
No agency: 10141



Bagi yang ingin mendaftar di kampus lain, masukan no agency kampus tersebut. Bisa dilihat di website kampus masing-masing.


  • Personal Information
Isi sesuai passport.

  • Education and Employment History

  • Language Profeciency and Study Plan
Kalau tidak ada sertifikat profesiensi Bahasa Mandarin, pilih Chinese Proficiency: Poor, dan berikutnya yang penting Preferred Teaching Language. Kalau tidak bisa Bahasa Mandarin, tulis "English", disarankan kalau tidak bisa bahasa mandarin ya jangan ambil dengan bahasa pengantar mandarin. Cara tau kalau major yang dituju ada program Bahasa Inggris bisa lihat di http://www.csc.edu.cn/Laihua/programsearchen.aspx .




Isi duration of Major Study kira-kira aja. Durasi berapa tahun bisa diliat di link program search di atas juga.



  • Other Contacts
Kalau ada keluarga atau teman dekat tinggal di kota atau universitas dituju lebih bagus kalau dimasukan ke daftar contact selama di Cina. 

  • Supporting Documents
Upload dokumen-dokumen yang sudah discan.



  • Print 
  • Kumpulin semua dokumen yang ada di checklist, send! *Dokumen gak bisa diemail doang, harus kirim fisik langsung ke universitas tujuan*


Pengiriman:

Udah diprint semua? Sekarang tinggal dikirim. Jasa pengiriman yang Saya andalkan pas pengiriman dokumen waktu itu adalah DHL, karena waktu mepet dan Saya punya trust issue dengan EMS (bener aja, temen kirim paket Rp. 500,000 sampai sebulan kemudian). Tarif DHL Jakarta - Dalian Rp. 600,000. Dokumen sampai ke kampus dalam waktu 3 hari.  JNE Rp. 300,000 dalam seminggu.


Deadline:

Setiap kampus beda-beda, deadline untuk DUT: 9 Maret 2018

Udah. Tinggal berdoa.